05 Agustus 2011

Bin Laden Group Bakal Bangun Menara Tertinggi di Dunia



Bin Laden Group Akan Bangun Menara Tertinggi di Dunia

Bila mendengar kata Bin Laden maka yang terbayang oleh sebagian orang adalah sesosok manusia yang pernah menjadi orang sangat ditakuti dan paling di cari sedunia karena tuduhan aksi teror yang disematkan kepadanya, yakni Sheikh Usamah Bin Laden, pemimpin Al-Qaeda yang gugur dalam penyerbuan di Abbottabad Pakistan awal Mei lalu. Banyak yang belum mengatahui bahwa Bin Laden juga merupakan salah satu perusahaan multinasional yang bergerak di konstruksi, yang telah banyak mengerjakan berbagai proyek prestisius antara lain renovasi besar-besaran Masjidil Haram di Makkah dan Masjid Nabawi di Madinah. Kini Bin Ladin Group ditunjuk untuk mengerjakan menara tertinggi di dunia, Kingdom Tower.

Adalah Kingdom Holding Company, pengembang yang berbasis di Arab Saudi, yang memberikan kontrak senilai 1,2 miliar dolar AS (-+Rp 10 trilyun) kepada perusahaan multinasioanal Bin Laden Group untuk membangun menara setinggi satu kilometer di Jeddah yang disiapkan untuk memecahkan rekor Burj Khalifa sebagai bangunan tertinggi di dunia saat ini dengan tinggi 828 meter.

"Saudi Bin Laden Group [SBG], yang memberikan penawaran paling menarik dalam hal harga, kualitas dan jadwal, dipilih untuk proyek tersebut," kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan.

..Saudi Bin Laden Group [SBG], yang memberikan penawaran paling menarik dalam hal harga, kualitas dan jadwal, dipilih untuk proyek tersebut..

Kingdom Tower (Menara Kerajaan-Red) akan menjadi pusat dan fase pertama konstruksi dari Kingdom City (Kota Kerajaan), (JEC) Jeddah Economic Company pengembang baru perkotaan dari lebih dari 5,3 juta meter persegi tanah di utara Jeddah yang menghadap ke Laut Merah dan Obhur Creek. Bagian tenggara dasar Kingdom Tower tersebut akan berada dalam garis langsung dengan Ka'bah di Makkah, tempat suci umat Islam.

Dengan luas bangunan total lebih dari 500.000 meter persegi, Kingdom Tower akan menjadi gedung serba guna yang menampilkan sebuah hotel Four Seasons, apartemen, ruang kantor kelas satu, kondominium mewah dan sebuah observatorium yang akan lebih tinggi dari Dek observasi tertinggi dunia saat ini.

Kompleks Kingdom Tower juga akan berisi 59 elevator, dan 12 eskalator. Lift-lift yang melayani observatorium akan melakukan perjalanan dengan kecepatan sepuluh meter per detik di kedua arah.

Penyelesaian menara ini akan memakan waktu hingga lima tahun dengan biaya konstruksi keseluruhan menara adalah 1,2 miliar dolar AS dan perkiraan biaya keseluruhan dari proyek Kingdom City diantisipasi menjadi 20 miliar dolar AS. (by/gn/voai)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar