28 Agustus 2010

Chelsea vs Stoke City: Atasi Stoke 2-0, Chelsea Kembali ke Puncak


Penyerang Chelsea, Didier Drogba dan Florent Malouda menyumbang gol yang menentukan kemenangan timnya 2-0 atas Stoke City, Sabtu (28/8/2010). Chelsea pun naik ke puncak klasemen dengan sembilan poin atau unggul dua angka dari Arsenal di tempat kedua.

Bermain di kandang sendiri, Chelsea mendominasi permainan sejak awal. Namun, Stoke ternyata mampu memberikan perlawanan cukup sengit yang membuat Chelsea kerepotan menjaga keseimbangan lini depan dan belakang. Hasilnya, meski dominan, Chelsea juga sulit menciptakan peluang emas.

Blackburn vs Arsenal: Arsenal Atasi Blackburn 2-1


Arsenal untuk sementara berada di puncak klasemen Liga Primer Inggris. Tiga angka tambahan dipetik The Gunners usai membekap Blackburn Rovers dengan skor 2-1.

Bertarung di Stadion Ewood Park, Sabtu (28/8/2010), Arsenal memimpin duluan lewat gol Theo Walcott. Setelah Blackburn menyamakan skor lewat gol Mame Biram Diouf, The Gunners menang 2-1 berkat gol Andrei Arshavin.

Tiga angka ini membuat pasukan arahan Arsene Wenger dengan nilai tujuh poin dari tiga pertandingan. Sedangkan Blackburn berada di posisi ke-10 dengan koleksi tiga angka.

Diego Bahagia Bersama Wolfsburg

Diego Ribas menyatakan bahagia bisa kembali ke Bundesliga Jerman untuk membela Wolfsburg. Dia siap bekerja sekuat tenaga demi mempersembahkan gelar juara bagi "Die Wolfe".

"Aku senang bisa kembali ke Bundesliga. Aku menyukai rencana-rencana besar dan aku ingin bermain untuk sebuah klub yang memiliki fokus tinggi. Kembalinya ke sini merupakan sebuah sinyal untuk hal tersebut," ujar Diego.

Mancini Tak Sabar Hadapi Juve

Pelatih Manchester City, Roberto Mancini, mengaku tak sabar segera menghadapi Juventus di Liga Europa. Menurutnya, pertandingan City lawan Juve akan sangat menggairahkan.

City berada di Grup A babak penyisihan grup Liga Europa. Mereka akan bertemu Juventus, Red Bull Salzburg, dan Lech Poznan.

Mancini, yang asal Italia, tahu betul tentang Juventus. Menurutnya, Juve akan menjadi klub terbesar di Liga Europa tahun ini. Maka, dia sangat bersemangat bertemu dengan klub asal Turin itu.

"Juventus secara tradisional adalah salah satu klub besar di Eropa. Bahkan, di Liga Europa musim ini, mereka memiliki nama terbesar," ujar Mancini di situs resmi Manchester City.

Quagliarella Resmi Pemain Juve

Juventus resmi mendapatkan striker Fabio Quagliarella dari Napoli. Dia berstatus sebagai pinjaman dengan nilai 4,5 juta euro (sekitar Rp 51,7 miliar).

Namun, Juventus mempunyai opsi untuk membelinya jika masa pinjaman sudah selesai akhir musim nanti. Nilai penjualan Quagliarella adalah 10,5 juta euro (sekitar Rp 120 miliar).

Quagliarella sudah lolos cek medis di Juventus. Dia akan mendapat bayaran 2 juta euro (sekitar Rp 23 miliar) per musim.

Bayern Ditumbangkan Tim Promosi

Kejutan mewarnai pekan pertama Bundesliga 1. Klub promosi Kaiserslautern sukses menumbangkan juara bertahan Bayern Muenchen 2-0 pada pertandingan Jumat atau Sabtu (28/8/20010) dini hari WIB.

Ivo Ilicevic membuka kemenangan Kaiserslautern pada menit ke-36. Semenit kemudian, Srdjan Lakic menggandakan kemenangan Kaiserslautern.

Kemenangan ini langsung disambut gegap gempita oleh suporter tuan rumah. Apalagi, mereka mempertahankan rekor tak terkalahkan musim ini.

Liverpool Dapatkan Konchesky

Liverpool sudah setuju untuk mendapatkan Paul Konchesky dari Fulham dengan harga 4 juta pounds (sekitar Rp 55,9 miliar).

Ada kemungkinan, Liverpool akan membayar dengan dua pemain mudanya. Mereka adalah Lauri Dalla Valle dan Alex Kacaniklic. Kebetulan, Menurut Daily Mail, Valle dan Kacaniklic yang baru berumur 19 tahun itu juga dikehendaki Fulham. Namun, Liverpool kemungkinan akan membanderol kedua pemain itu lebih tinggi daripada harga Konchesky.

Liverpool butuh Konchesky, karena kemungkinan akan kehilangan Lucas Leiva. Dia mulai kurang tenang bersama Liverpool, karena keluarganya tak betah tinggal di kota itu. (DM/kmp)

Umat Kristen Indonesia Akan Bakar Injil Jika Gereja Florida Bakar Al-Qur'an

Rencana Gereja Dove World Outreach Center di Gainesville, Florida, Amerika Serikat untuk mencanangkan Hari internasional membakar Al-Quran (International Burn a Koran Day) untuk untuk memperingati sembilan tahun tragedi WTC, tanggal 11 September mendatang mendapat tentangan dari sekelompok umat Kristiani di Indonesia.

Gerakan Peduli Pluralisme (GPP) Indonesia menilai aksi yang dimotori oleh Pastur gereja Terry Jones tersebut sebagai rencana sinting.

“Kami sebagai non Muslim sangat menentang tindakan gila itu,” tegas Koordinator Nasional GPP Damien Dematra saat bertemu dengan Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) di Jakarta, Kamis (26/8/2010).

Agar Fisik Tak Lemas Saat Puasa


Saat matahari beranjak makin siang tubuh orang yang berpuasa biasanya mulai lemas dan inginnya selalu tidur. Tapi ada cara melawan lemas puasa saat siang hari.

Puasa bukan menjadi alasan untuk tidak melakukan kegiatan atau hanya tiduran saja. Agar tidak lemas jalani dengan cara yang wajar dan sehat bukan dengan tidur-tiduran.

Sharia4Indonesia : Syariat Islam Solusi Krisis Multi Dimensi

Sharia4Indonesia, sebuah komunitas yang menyerukan penegakan syariat Islam di Indonesia, melalui siaran persnya mengajak seluruh umat Islam di bulan Ramadhan ini dapat menerapkan syariat Islam secara sempurna. Besok, (28/8) Sharia4Indonesia rencananya akan menggelar Orasi Syariah di Bunderah HI dan dilanjutkan dengan long march ke beberapa lokasi. Sebuah upaya mulia di bulan mulia.

Sharia4Indonesia, Elemen Umat Peduli Syariat

Penyebab Rusaknya Islam Yang Melebihi Penyerangan Yahudi

Hadits dho’if adalah setiap hadits yang mardud (tertolak) yang tidak memenuhi syarat hadits shahih atau hadits hasan. Boleh jadi hadits tersebut terputus sanadnya, terdapat perowi yang tidak ‘adl (tidak sholih), sering berdusta, dituduh dusta, sering keliru, atau hadits tersebut memiliki ‘illah (cacat yang tersembunyi) atau riwayatnya menyelisihi riwayat perowi yang lebih tsiqoh (lebih terpercaya) darinya.

Pemerintah tidak Usah Khawatir Zakat Kurangi Pendapatan Pajak

Pemerintah tidak perlu khawatir kewajiban zakat sebagai pengurang pajak kelak dapat menyebabkan perolehan pajak pemerintah berkurang. Justru, menurut Direktur Pelaksana Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), Teten Kustiawan, kebijakan tersebut nantinya akan meningkatkan perolehan pajak pemerintah. Sebab, zakat membantu memberikan data konkrit jumlah kekayaan perusahaan yang bersangkutan melalui nishab yang dibayarkan. ”Tak ada istilah bohong dalam berzakat, dosa itu namanya,”jelas dia dalam talkshaw yang diselenggarakan oleh Smart Community dengan tema “Pemberdayaan Zakat”, di Jakarta, Jumat (27/8)

Teten menyampaikan, jika dibandingkan perolehan menyumbang APBN kurang lebih 600 triliun per tahun. Angka tersebut masih cukup besar dibandingkan dengan pencapaian zakat yang berdasarkan survey terakhir Islamic Development Bank (IDB) mencapai 89 triliun pertahun.

Menyantap Jamuan Allah (Maidah al-Rahman)

Alhamdulillah! Minggu pertama Ramadhan telah usai dan sudah memasuki akhir minggu kedua. Setengah bulanRamadhan telah dilalui. Kalau harus membagi Ramadhan menjadi tiga semester, maka semester puluh pertama adalah rahmah (kasih sayang), semester kedua maghfirah (ampunan) dan semester ketiga `itq min al-nar (terbebas dari api neraka). Ejaan hari Ramadhan terus menapak guliran waktu, dan tanpa terasa derap langkahnya semakin menjauh. Senyum ceria saat kedatangan Ramadhan semakin redup, terusmenjarak sayup melewati suasana keheningan tarawih dan talu tadarus ayat-ayat
al-Qur'an.

Agenda Sinting Peringatan 11 September dan Hipokritnya Barat

Buah Simalakama Demokrasi

Oleh : Harits Abu ulya (Ketua Lajnah Siyasiyah DPP-HTI)

Babak demi babak dunia terbuka matanya, terhadap kebesaran Islam dan kaum muslimin. Berhadapan dengan sikap hipokritnya barat dengan demokrasinya yang makin terjun kedasar jurang irrasionalitas dalam berfikir dan bersikap. Isu yang paling panas menggelinding tanpa terbendung saat ini; polah tingkah rencana sekelompok kaum salibis (nasrani) yang di motori oleh pendeta Terry Jones, 58 tahun, pemimpin Gereja Dove World Outreacch Center di Gainesville, Florida, AS. Dengan lantang dia menyerukan kesuluruh gereja didunia; “Pada 11 September 2010, pukul 06.00-09.00,kita akan membakar al Qur’an untuk mengenang korban 11 September dan untuk berdiri melawan kejahatan Islam. Islam itu dari setan!”.(http://loganswarning.com/2010/07/13/us-church-starts-international-burn-a-koran-day/)

Bermain, Stimulus Ampuh Latih Kecerdasan Serta Kreativitas Anak

Bermain adalah dunia anak. Namun sesungguhnya, kegiatan bermain dapat mencerdaskan anak. Itu sebabnya para ahli menyarankan agar orangtua mulai mengenalkan aneka jenis permainan sejak bayi.

"Anak yang aktif secara fisik memiliki tingkat konsentrasi yang lebih baik dan hal ini sangat mendukung prestasi akademiknya di sekolah," kata Jack Kern, profesor kinesiologi dari University of Arkansas, Amerika Serikat.

Kamera Canon EOS 60D DSLR Terbaru Pengganti EOS 50D


Canon meluncurkan kamera DSLR terbarunya penerus EOS 50D yaitu Canon EOS 60D . Canon EOS 60D baru ini dilengkapi dengan image sensor CAnon 18 Megapixel CMOS, dengan prosesor gambar DIGIC 4, dan untuk pertama kalinya pada kamera EOS, layar LCD vari-Angle 3-inch Clear View.

Canon SLR Digital EOS terbaru ini mampu merekam Full HD 1920 × 1080 video dengan frame rate yang bisa dipilih dari 24p, 25p atau 30p. Kamera ini mencakup fitur in-camera film editing dan menawarkan output HDMI. Kamera DSLR EOS 60D memiliki ISO 100-6400, 5,3 fps continuous shooting, RAW + JPEG Simultaneous Recording, in-kamera RAW processing dan, yang baru adalah Multi-Control Dial menggantikan Multi-Controller dan tombol Set dalam Quick Control Dial, dan ada juga createive image filter. Fungsi Live View juga disertakan.

Ukuran Penis Memendek 1 Cm Akibat Rokok



Selain menyebabkan penyakit jantung, stroke dan kanker paru-paru, rokok juga dapat mempengaruhi kejantanan pria. Tak hanya disfungsi ereksi atau impotensi, rokok ternyata juga dapat memperpendek ukuran penis.

Temuan ini berdasarkan hasil studi yang telah dilakukan oleh peneliti dari Boston University School of Medicine terhadap 200 partisipan pria perokok. Dari hasil penelitian, rata-rata perokok mengalami pemendekan penis sebesar 1 cm.

Edisi Khusus Yamaha R1

Diam-diam produsen motor Yamaha meluncurkan Yamaha R1 edisi khusus di Eropa tepatnya di Prancis. Akan ada 2 model Yamaha R1 SP dan Yamaha R1 SP/R Factory Edition.

Kedua motor tersebut dibuat untuk menghormati tim Endurance Prancis seperti dikutip Autoevolution, Jumat (27/8/2010). Yamaha telah mempercantik tampilan R1 hingga lebih sporty.

Tips Agar Template Lebih Search Engine Friendly

3 Tips Agar Template Anda Lebih Search Engine Friendly

Tahukah anda bahwa sebenarnya template anda berpengaruh cukup besar untuk kualitas SEO blog anda ? Ya, template itu merupakan salah satu bagian penting dari SEO sebuah blog, tanpa template yang memadai saya jamin SEO blog anda akan kurang maksimal.

Maksud SEO pada template disini adalah mengenai kecepatan indexing search engine untuk artikel-artikel anda. Mengapa selalu ada yang mengeluh kalau artikel terbarunya lama terindex oleh search engine, salah satu faktornya adalah template yang anda gunakan saat ini.

Bisnis Kolang Kaling Datangkan Omzet Hingga Ratusan Juta

Jangan menganggap remeh bisnis kolangkaling. Makanan dari biji pohon aren yang banyak dijumpai di pasar ini bisa mendatangkan fulus segar bagi para pebisnisnya. Di bulan Ramadhan, permintaan kolangkaling bisa meningkat lebih dari 100%. Sejumlah pedagang kolangkaling mengaku dapat mencetak omzet hingga ratusan juta selama hajatan sekali setahun ini.

Minuman segar menjadi pilihan hampir semua umat Muslim saat berbuka puasa. Apalagi, jika minuman itu dicampur berbagai buah segar. Salah satu buah yang menjadi ciri khas menu buka puasa adalah kolangkaling.

Mengagungkan dan Mengamalkan Alquran

Bulan Ramadhan sudah beberapa hari kita jalani. Sebagian ulama berpendapat, Ramadhan adalah bulan agung (syahr ‘azhîm), bulan mulia (syahr ‘ali) dan bulan penuh berkah (syahr mubârak). Di antara keagungan, kemuliaan dan keberkahan bulan Ramadhan karena dalam bulan inilah Alquran diturunkan (QS al-Baqarah [2]: 185), selain karena dalam bulan ini pula biasanya kaum Muslim lebih banyak lagi membaca dan mengkaji Alquran

Merokok Membatalkan Puasa Nggak?


Aslmwrb. Ini dr D4NKER’S di pelepak putih (Belitung Barat). Saya mo bertanya puasa itu apa sih? Apa tahan lapar aja? Truz kalo merokok itu batal gak puasanya? Tolong beri jawaban dan saran. (+628194922xxx)

PIALA SUPER EROPA: Pecundangi Inter 2-0, Atletico Juara Piala Super Eropa


Atletico Madrid berhasil menjuarai Piala Super Eropa setelah mengalahkan Inter Milan 2-0 di Stadion Stade Louis II, Jumat atau Sabtu (28/8/2010) dini hari WIB.

Bagi Inter, kegagalan ini sangat menyakitkan karena ambisi mereka untuk meraih enam gelar dalam setahun musnah sudah. Sejauh ini, "La Beneamata" baru mengoleksi empat gelar, yakni Liga Serie-A, Coppa Italia, Liga Champions, dan Piala Super Italia.

Arsenal Dapatkan Squilaci

Pelatih Arsenal Arsene Wenger mengumumkan telah mencapai kesepakatakan dengan Sevilla untuk memboyong bek tengah Sebastien Squilaci.

"Kami membutuhkan seorang bek tengah yang berkualitas dan berpengalaman dengan harga yang pas. Dia adalah bek bagus, tangguh saat berhadapan dengan lawan, dan piawai dalam perebutan bola di udara. Apalagi, dia bisa mencetak gol dari bola mati," jelas Wenger.

Kabar Buruk Adriano Buat AS Roma

AS Roma mendapat pukulan telak jelang pembukaan Liga Serie-A. "I Giallorossi" kabarnya harus kehilangan striker barunya, Adriano, hingga 40 hari ke depan.

Menurut Il Messagger, Adriano berhenti latihan pada Rabu (25/8/2010) setelah mengalami sakit pada otot kakinya. Hingga kini, Roma belum mengonfirmasi bagaimana keadaan Adriano karena ia harus menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Sneijder: Kuyt Pasti Berseragam Inter

Playmaker Inter Milan, Wesley Snijder, yakin Dirk Kuyt akan segera bergabung dengan timnya sebelum bursa transfer ditutup pada 31 Agustus mendatang. Sneijder sudah tak sabar untuk bermain dengan rekannya di tim nasional Belanda tersebut.

Dalam tiga bulan terakhir, Kuyt terus diberitakan akan mengikuti jejak Rafael Benitez ke San Siro. Meski Pelatih Roy Hodgson sudah menegaskan bahwa "The Reds" tak menjualnya, spekulasi kepindahan pemain berusia 30 tahun itu tak kunjung mereda.

Guardiola "Bete" dengan Ibra

Pelatih Barcelona, Pep Guardiola, akhirnya bicara blak-blakan kenapa ia tak bisa akur dengan strikernya, Zlatan Ibrahimovic. Ia mengaku kesal dengan sikap mantan penyetang Inter Milan yang tak bagus di Camp Nou.

Rabu (25/8/2010), Ibra membuat pengakuan mengejutkan bahwa ia tak pernah berbicara dengan Guardiola dalam enam bulan terakhir. Kapten asal Swedia itu merasa dirinya telah dianaktirikan oleh pelatih berusia 39 tahun tersebut.

Milan-Barca Sepakat, Besok Ibra Berseragam Milan

Wakil Presiden AC Milan, Adriano Galliani, kabarnya telah mencapai kesepakatan dengan Presiden Barcelona, Sandro Rosell, untuk memboyong Zlatan Ibrahimovic ke San Siro.

Menurut Rossoneriblog, Galliani dan Rosell melakukan negosiasi langsung pada Rabu (25/8/2010) di restoran Ca L’Isidre. Di situ keduanya menemui titik temu cara terbaik menjadikan Ibra pemain Milan musim depan. Sayang, tak disebutkan Milan akan meminjam atau membeli Ibra dengan uang tunai.

MP3 Rockets

Software MP3 Rockets

Perangkat lunak berbagai file (file sharing) ini memberikan Anda akses dalam mendownload file musik MP3 dari jaringan server gnutella dengan cepat, mudah dan simpel.

MP3 Rockets adalah perangkat lunak file sharing layaknya perangkat lunak bit torrent dimana Anda dapat melakukan pencarian dan mendownload berbagai file, seperti MP3, film, softwares, games, docoments, serta gambar.

Rahasia Utama Seorang Ustadz Yang Menjadi Pengusaha Brilian

Sosok yang sederhana, bahkan bisa dibilang sangat sederhana atau mungkin untuk sebagian orang terlihat "kampungan" itu adalah Ustadz Lihan. Sangat sederhana, sampai pernah seorang petugas di hotel menegurnya yang mengira dia bukan salah satu tamu hotel mewah tersebut, karena dia hanya menggunakan sandal, kaus oblong dan berpenampilan apa adanya.

Ustadz Lihan lahir di Lianganggang, 9 Juli 1974, sang Entrepreneur Sejati, pengusaha sukses yang hanya dalam waktu 8 tahun bisa mendirikan lebih dari 10 perusahaan di beberapa kota besar di Indonesia dan salah satunya juga ada di Cina. Lebih dari 10 perusahaan yang dia miliki, tapi di sisi lain tidak semua bidang yang perusahaannya jalani dia kuasai. Semua perusahaan yang dimilikinya 100% dijalankan oleh orang lain, orang-orang yang ahli di bidangnya dan juga merupakan orang-orang kepercayaannya.

Ustad pemilik PT Tri Abadi Mandiri ini lulus dari Ponpes Darul Hijrah tahun 1995, sudah banyak mengalami asam garam dalam dunia bisnis. Prinsip bisnis yang selalu menjadi pedomannya adalah "Berbisnis dengan syariah". Membuka peluang kerja bagi orang lain adalah cita-citanya, "Semua saya jalani karena mencari ridho Allah SWT", ungkap Ustad Lihan.

Kendaraan Listrik Tercepat di Dunia


Saat ini kendaraan listrik masih dipandang sebagai kendaraan masa depan yang sebagai pengganti kendaraan bensin namun masih berjalan lamban. Namun anggapan itu sepertinya harus segera dihilangkan.

Sebab sebuah kendaraan listrik bernama Venturi Buckeye Bullet 2.5 ternyata mampu melesat hingga ke kecepatan 495 km per jam. Dengan kecepatan itu, Venturi Buckeye Bullet sudah mampu menorehkan rekor sebagai kendaraan listrik tercepat di dunia.

Tomat si Kaya Vitamin C

Buah yang warnanya merah cantik ini mengandung banyak licopen yang dikenal sebagai antioksidan. Rasanya asam segar, dengan kandungan air yang cukup banyak. Cukup baik dikonsumsi saat puasa seperti sekarang ini.

Tomat, adalah sejenis sayur yang sangat mudah dijumpai. Warnanya merah cantik, cukup menarik dan terkenal karena kandungan vitamin C dan A nya yang tinggi. Selain itu, tomat juga mengandung lycopen yang berguna sebagai antioksidan untuk tubuh. Tomat pertama kali ditemukan di sekitar Peru, Ekuador, dan juga Bolivia.

Asi Untuk Anak

Assalamu'alaikum

Dok saya mau tanya, anak saya sekarang berumur 1 tahun 2 bulan dan alhamdulillah masih minum ASI, tetapi kemarin istri saya sudah telat haidnya dan setelah di tes (pake tespek) ternyata hasilnya postif.

Yang saya tanyakan bagaimana dengan ASI yang diminum anak saya, apabila ibunya hamil apakah masih bagus, terus kalau memang ASI-nya sudah tidak bagus, apakah anak saya harus disapih, mohon penjelasannya terima kasih

Ilmuwan Temukan Tata Surya Terbesar di Alam Semesta

Sebuah sistem tata surya yang terdiri dari satu bintang dan tujuh planet terdeteksi berjarak 127 tahun cahaya dari bumi.

Diperkirakan, tata surya ini terbesar di alam semesta, dan melebihi matahari.

Seperti diberitakan Dailymail Rabu, 25 Agustus 2010, para astronom telah mempelajari sistem ini selama enam tahun dengan menggunakan instrumen penemu planet yang disebut HARPS spectrograph di La Silla, Chile.

Efek Negatif Minuman Bersoda, Sungguh Mengerikan!


Suka minuman soda bergula? Ada baiknya mulai membatasi jumlah konsumsi. Pasalnya, peneliti menyatakan bahwa mereka yang mengonsumsi paling tidak dua minuman soda bergula tiap minggu berisiko 87 persen lebih besar mengalami kanker pankreas yang mematikan dibandingkan mereka yang menghindari soda.

Peneliti belum yakin apakah minuman bersoda merupakan penyebab tunggal atau karena gaya hidup tidak sehat pengguna soda. Akan tetapi, beberapa studi sebelumnya telah menunjukkan bahwa minuman ringan memicu peningkatan gula darah. Hal ini membuat pankreas mengalami stres tambahan.

Minum Teh Setelah Makan, Bahaya!


Siapa tak suka minum es teh? Rasanya yang manis menyegarkan, berpadu dengan harga murah membuat es teh menjadi minuman favorit di segala suasana, termasuk saat berbuka puasa.

Popularitas es teh terbukti dengan kehadirannya di hampir semua tempat makan, mulai dari kelas warung hingga restoran mahal. Mungkin banyak yang setuju dengan jargon es teh kemasan, "Apapun makanannya, minumnya tetap es teh."

F. William Engdahl: Bahkan Yesus Pun Tak Akan Bisa Mengentaskan Krisis Di AS


Perekonomian dunia tidak hanya menunjukkan sedikit sekali tanda-tanda pemulihan, tapi kita juga terus melihat akhir era di Amerika—begitu setidaknya menurut seorang penulis dan ekonom asal Jerman, F. William Engdahl. Dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Russia Today, ia menyoroti dampak krisis yang menimpa Amerika dan Eropa.

Baru-baru ini kita telah melihat beberapa bank Amerika tak sesuai dengan perkiraan sama sekali. Bank-bank itu sudah bisa mencatat keuntungan lagi. Apakah krisis ekonomi dunia sudah bisa dikatakan berakhir?

Itu tidak berarti bahwa krisis sudah selesai. Saya memperkirakan bahwa sekitar 40% masih terjadi kebangkrutan di sektor real estat AS dan bank-bank tersebut.

Ketika kita berbicara tentang bank, kita bicara tentang tujuh atau delapan lembaga bank besar yang dilanda krisis berat dan bukan tentang puluhan ribu bank kecil di AS.

Khawarij: Sejarah, Perkembangan, Dan Prinsipi-Prinsipnya

Kaum Khawarij bisa dibilang menjadi salah satu gerakan Islam yang paling tua dalam sejarah dunia.

Khawārij (bahasa Arab: خوارج baca Khowaarij, secara harfiah berarti "mereka yang keluar") ialah istilah umum yang mencakup sejumlah aliran dalam Islam yang awalnya mengakui kekuasaan Ali bin Abi Thalib, lalu menolaknya.

Asal Mula Khawarij

Khawarij pertama kali muncul pada pertengahan abad ke-7, terpusat di daerah yang kini ada di Irak selatan, dan merupakan bentuk yang berbeda dari Sunni dan Syi'ah. Gerakan Khawarij berakar sejak Khalifah Utsman bin Affan dibunuh, dan kaum Muslimin kemudian mengangkat Ali bin Abi Thalib sebagai khalifah. Ketika itu, kaum Muslimin mengalami kekosongan kepemimpinan selama beberapa hari.

Om Bob Beri Kuliah Perdana "Dai Preneur" Dompet Dhuafa

Dompet Dhuafa menggelar peluncuran program “Dai Preneur” di pusat perbelanjaan Blok M Square di kawasan Jakarta Selatan, Senin (23/8). Program pengembangan dai entrepreneur ini akan digelar di beberapa tempat di kawasan Jabodetabek. Tampil sebagai pembicara dalam kuliah pertama kemarin adalah pengusaha Bob Sadino yang akrab disapa Om Bob. Om Bob berbicara di depan lebih kurang 100 orang dari pesantren di Jabodetabek.

Dai Preneur adalah program pemberdayaan ekonomi berbasis pesantren. Program ini merupakan suatu aktivitas dalam upaya menumbuhkan potensi kelembagaan masyarakat yaitu pesantren untuk terlibat langsung dalam upaya pengentasan kemiskinan dan melakukan pembinaan masyarakat di sekitarnya.

Rahasia Di Balik Keberkahan Ramadhan

oleh Ustadz Fathuddin Ja'far, MA

إن الحمد لله وحده, نحمده و نستعينه و نستغفره ونتوب اليه ونعوذ بالله من شرور أنفسنا وسيئات أعمالنا من يهده الله فهو المهتد ومن يضلله فلن تجد له وليا مرشدا, أشهد أن لا اله الا الله وحده لا شريك له وأشهد أن محمدا عبده ورسوله بلغ الرسالة وأدى الأمانة ونصح للأمة وتركنا على المحجة البيضاء ليلها كنهارها لا يزيغ عنها الا هلك, اللهم صل وسلم على نبينا محمد وعلى آله وصحبه ومن دعا بدعوته الى يوم الدين. أما بعد, فيا عباد الله اوصيكم ونفسي الخاطئة المذنبة بتقوى الله وطاعته لعلكم تفلحون. وقال الله تعالى في محكم التنزيل بعد أعوذ بالله من الشيطان الرجيم :

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا اتَّقُوا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلَا تَمُوتُنَّ إِلَّا وَأَنْتُمْ مُسْلِمُونَ (ال عمران : 102)

Kaum muslimin rahimakumullah..

Pertama-tama, marilah kita tingkatkan kualitas taqwa kita pada Allah dengan berupaya maksimal melaksanakan apa saja perintah-Nya yang termaktub dalam Al-Qur’an dan juga Sunnah Rasul saw. Pada waktu yang sama kita dituntut pula untuk meninggalkan apa saja larangan Allah yang termaktub dalam Al-Qur’an dan juga Sunnah Rasul Saw. Hanya dengan cara itulah ketaqwaan kita mengalami peningkatan dan perbaikan...

Desakralisasi Al-Quran, Gejala yang Harus Diwaspadai

Mukadimah

Bulan Ramadhan adalah bulan turunnya al-Quran. Dalilnya adalah firman Allah SWT berikut:

إِنَّا أَنْزَلْنَاهُ فِي لَيْلَةُ الْقَدْرِ

Sesungguhnya Kami menurunkan al-Quran pada malam Lailatul Qadar (QS al-Qadar [1]: ).

Al-Quran tentu merupakan sesuatu yang sangat sakral (suci) sekaligus agung. Kesucian dan keagungan al-Quran didasarkan pada kenyataan bahwa ia merupakan firman Allah (kalamullah), Tuhan Pencipta manusia dan seluruh alam ini. Ia tidak bisa dibandingkan dengan ‘kalam’ manusia, betapapun tingginya kualitas ‘kalam’ manusia itu, dan betapapun ia berasal dari manusia yang paling agung sekalipun. Kenyataan ini sangat disadari oleh generasi Muslim awal, baik dari kalangan para sahabat, tâbi‘în, maupun tâbi‘ at-tâbi‘în.

Mukjizat Ibadah Ramadhan (2)

oleh Fathuddin Ja'far

Mukjizat Qiyam

Qiyam adalah aktivitas ibadah shalat di malam hari. Shalat harus dilakukan dengan berdiri (qiyam). Di bulan Ramadhan, shalat taraweh disebut qiyamullail (berdiri di malam hari), sedangkan di luar Ramadhan adalah shalat tahajjud. Hakikat Qiyam adalah bangun dan tegak lurus sambil berdiri beribadah kepada Allah. Jika di siang hari kita melakukan Shiyam atau manajemen syahwat, maka di malamnya kita dilatih untuk Qiyam. Jika makna di balik kata Shiyam itu adalah manajemen syahwat, maka di balik kata Qiyam dapat pula kita maknai sebagai manajemen ibadah.

Catatan Perjalanan ke Turki (I)

Allah Mempertemukan Kami dengan Malaikat-Nya di Istanbul, Catatan perjalanan A. Ginanjar Sya'ban kontributor eramuslim

Istanbul benar-benar kota yang eksotis dan menyihir. Eksotisme dan sihir Istanbul sebagai bekas ibu kota dua imperium raksasa dunia sekaligus: Byzantium dan Ottoman itu masih terus terpancar hingga sekarang. Emperor Prancis Napoleon Bonaparte pernah berujar tentang kemegahan Istanbul: "jika dunia ini adalah satu negara, maka Istanbul yang paling pantas untuk menjadi ibu kotanya".

Syeikh Mansour Membeli Enam Pemain Bola Seharga Rp. 1,17 Trilyun


Inilah potret lain dunia dan orang Arab saat ini. Syeikh Mansour bin Zayed Al Nahyan, warga negara UAE yang dua tahun lalu membeli klub sepak bola Liga Primer Inggris, Manchester City, sudah menggelentorkan uang sebanyak Rp. 1,17 trilyun! Uang sebanyak itu “hanya” digunakan untuk merekrut enam orang pemain baru di klubnya.

James Milner, Jerome Boateng, Yaya Toure, David Silva, Aleksandar Kolarov, dan Mario Balotelli adalah keenam pemain yang dimaksud dan saat ini merupakan para pesepak bola top yang bergaji tinggi pula.

Mencari Hukuman Zina yang Sesuai Syariat Islam

Assalamualaikum Wr.Wb

Pak Ustadz Yth

Bagaimana cara melaksanakan keinginan seseorang untuk bertaubat dengan menjalankan hukum yang ditetapkan oleh Allah? karena saya pernah melakukan perbuatan zina sebelum menikah yang dilarang Allah dan sekalipun saya sudah bertaubat, bathin saya tetap merasa tersiksa.

Menkeu Jerman: Kebijakan Politik Wilders Jalan Salah di Abad 21

Menteri keuangan Jerman Wolfgang Schäuble, melancarkan kritik tajam terhadap Geert Wilders, politisi anti Islam. Dalam pembicaraan dengan jurnalis luar negeri Rabu, mengatakan kebijakan politik yang dilancarkan Wilders merupakan jalan yang salah di abad ke-21.

Ia berjanji untuk bekerjasama dengan pemerintah Belanda, bahkan jika pemerintah mendapat dukungan dari Partai Kebebasan PVV. Namun ia menambahkan: “Apakah itu orang Jerman atau lainnya, kami harus memberantas rasa kebencian terhadap orang lain.”

Presiden: Jadikan Al-Qur’an Sebagai Landasan Moral

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengajak semua pihak agar menjadikan Al-Qur’an sebagai landasan moral, baik dalam kehidupan pribadi, keluarga, dan masyarakat. Presiden juga menekankan pentingnya kerukunan dalam kehidupan beragama, termasuk melindungi dan mengayomi kelompok minoritas.

Hal itu disampaikan Presiden dalam peringatan Nuzulul Quran 1431 H/2010 M tingkat nasional di Istana Negara, Kamis (26/8). Acara tersebut dihadiri pula oleh Wapres Boediono dan anggota Kabinet Indonesia Bersatu II. Perwakilan duta besar negara-negara sahabat juga hadir di antara 350 undangan dalam acara tersebut.

“Peringatan Nuzulul Quran merupakan sarana kaum muslimin dan muslimat dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah, juga agar senantiasa memegang teguh Al-Quran,” kata Presiden. Peringatan Nuzulul Quran tahun ini istimewa karena bersamaan dengan bulan di mana Indonesia meraih kemerdekannya.

Sejak Puasa, Nasabah Pegadaian Meningkat

Nasabah di kantor pegadaian cabang Pasar Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten, masih terus meningkat hingga pihak pegadaian setempat menambah modal puluhan juta rupiah dalam bentuk uang tunai setiap harinya. "Dari sebelum puasa, nasabah sudah mulai meningkat, hingga berlangsung sampai sekarang," kata pimpinan kantor pegadaian cabang Pasar Ciputat, Dedi Sudrajat, di Tangerang, Senin.

Dedi mengatakan, barang gadaian dari nasabah pegadaian banyak didominasi oleh perhiasan emas, sedangkan sebagian kecil berupa barang elektronik dan kendaraan, baik kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat. "Nasabah lebih banyak menggadaikan perhiasan emasnya dibandingkan dengan barang elektronik maupun kendaran karena bentuknya yang lebih kecil dan nilainya juga tinggi," katanya.

Kesalahan-Kesalahan di Bulan Ramadhan


Segala puji bagi Allah Rabb semesta alam. Shalawat dan salam semoga tercurahkan kepada Nabi terakhir beserta keluarga dan para sahabatnya.

Makalah ini merupakan kumpulan beberapa kesalahan yang menyebar di tengah-tengah kaum muslimin. Penulis harap makalah ini bisa menjadi peringatan bagi yang lupa dan lalai, serta nasehat bagi kalangan awam. Penulis sengaja menyusun makalah ini dengan ringkas. Kita memohon kepada Allah ta’ala agar menjadikan tulisan ini bermanfaat. Maha suci Allah, sebaik-baik dan seagung-agung Dzat yang dimintai dan ditujukan harapan.

Berikut ini beberapa kesalahan tersebut:

Tanda-Tanda Malam Penuh Berkah, Lailatul Qadar


Keutamaan Lailatul Qadar

Mengenai pengertian lailatul qadar, para ulama ada beberapa versi pendapat. Ada yang mengatakan bahwa malam lailatul qadr adalah malam kemuliaan. Ada pula yang mengatakan bahwa lailatul qadar adalah malam yang penuh sesak karena ketika itu banyak malaikat turun ke dunia. Ada pula yang mengatakan bahwa malam tersebut adalah malam penetapan takdir. Selain itu, ada pula yang mengatakan bahwa lailatul qadar dinamakan demikian karena pada malam tersebut turun kitab yang mulia, turun rahmat dan turun malaikat yang mulia (Periksa Zaadul Maysir, 6/177, Ibnul Jauziy, Mawqi’ At Tafaasir, Asy Syamilah).

Tips Mudik Lebaran Nan Barokah (bag. 1)

Sudah jadi hal yang begitu ma’ruf di negeri ini, di penghujung bulan Ramadhan, menjelang lebaran atau Idul Fithri, kaum muslimin begitu sibuk untuk mempersiapkan mudik lebaran. Bahkan sejak jauh-jauh hari mereka sudah memesan tiket dan memilih kendaraan yang lebih nyaman nan selamat. Namun amat jarang yang memikirkan bagaimanakah ajaran Islam mengajarkan persiapan untuk melakukan perjalanan jauh. Jika seseorang memperhatikan ajaran tersebut dalam melakukan persiapan perjalanan jauh lantas ia mengamalkannya, maka sungguh mudik yang ia jalani akan begitu berkah. Keberkahan ini diperoleh karena ketaatannya dan semangatnya dalam mengikuti ajaran Allah dan Rasul-Nya.

Di antara persiapan sebelum mudik:

Pertama, melakukan shalat istikharah terlebih dahulu untuk memohon petunjuk kepada Allah mengenai waktu safar, kendaraan yang digunakan, teman perjalanan dan arah jalan. Dari Jabir bin ‘Abdillah, beliau berkata,

كَانَ رَسُولُ اللَّهِ – صلى الله عليه وسلم – يُعَلِّمُ أَصْحَابَهُ الاِسْتِخَارَةَ فِى الأُمُورِ كُلِّهَا ، كَمَا يُعَلِّمُ السُّورَةَ مِنَ الْقُرْآنِ

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa mengajari para sahabatnya shalat istikhoroh dalam setiap urusan. Beliau mengajari shalat ini sebagaimana beliau mengajari surat dari Al Qur’an.[1]

Industri Ramadhan

Suatu siang di kota hujan, gue berada diantara ribuan angkot yang berjubel memenuhi jalanan, gue kejebak macet di pasar anyar. Ditengah macet parah, gue melamun keluar angkot dan gue dapatin sederet pedangang lengkap dengan barang dagangannya, berusaha memikat pembeli, dan selalu aja ada orang yang mampir atau paling tidak milih-milih dan cuma nanya harga doang. Beberapa saat kemudian baru gue nyadar ternyata emang ada yang beda dengan pemandangan ini, jumlah barang yg di dagangkan lebih banyak, jumlah orang yang lalu lalang juga lebih banyak, macem/jenis dagangan juga lebih bervariasi. Jelas banget kalo pasar yang tiap hari gue lewatin ini, emang sekarang nampak lebih hidup. Engga ada yang istimewa akhir-akhir ini, kecuali,… sekarang bulan puasa, iya bulan puasa.