29 Agustus 2010

Hajar Levante, Sevilla ke Puncak

Sevilla berhasil menghajar tuan rumah Levante 4-1 pada pekan pertama Divisi Primera, Sabtu atau Minggu (29/8/2010) dini hari WIB. Kemenangan ini langsung mengantar Sevilla ke puncak klasemen sementara.

Abdoulay Konko menjadi pahlawan kemenangan "Rojiblancos" berkat sepasang gol yang dicetaknya. Sedangkan dua gol lainnya dicetak Alfaro Negredo dan Renato. Satu-satunya gol levante disumbangkan Ruben Suarez.

Sevilla sebetulnya sempat tertinggal lebih dulu lewat gol yang dicetak Ruben Suarez dari titik putih pada menit kesepuluh. Sevilla mendapatkan hukuman penalti karena Luca Cigarini melakukan handsball di kotak penalti.

Namun, keunggulan tim tuan rumah hanya bertahan dua menit, setelah Abdoulay Konko mampu memaksa Gustavo Munua memungut bola di sarangnya sendiri. Gol tersebut tercipta setelah Konko berhasil menanduk bola sepak pojok yang dilepaskan dari sektor kanan.

Gol Konko membangkitkan semangat timnya. "Rojiblancos" semakin rajin menggempur pertahanan lawannya. Mendapatkan tekanan yang cukup berat, Levante melakukan kesalahan fatal.

Mereka mendapatkan hukuman penalti karena Diego Perotti dijatuhkan Cerra di kotak terlarang. Alvaro Negredo yang tampil sebagai algojo sukses menyarangkan bola ke pojok kanan bawah gawang Levante. Keunggulan Sevilla 2-1 atas Levante bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua, Sevilla kembali tampil menggebrak. Pada menit ke-53, Jesus Navas nyaris merobek gawang Levante. Namun, tembakannya masih bisa dibendung Manua.

Tak ambil pusing dengan kegagalan itu, Sevilla terus menekan lawannya. Akhirnya perjuangan mereka pun berujung manis.

Pada menit ke-62, Konko berhasil memperbesar keunggulan tim. Usai menerima umpan terobosan Renato, Konko dengan tenang menyarangkan bola ke tengah gawang.

Unggul 3-1 ternyata tak membuat Sevilla puas. Mereka kembali memperbesar keunggulan lewat gol yang diciptakan Renato pada menit ke-88 dengan menanduk bola umpan Jose Carlos. Itu menjadi gol yang terakhir pada laga ini.

Susunan Pemain
Levante: Gustavo Munua; Sergio Ballesteros, Rodas Ramirez Hector, Juanfran, David Cerrajería; Miguel Pallardo, Xavi Torres, Francisco Munoz Xisco; Ruben Suarez Estrada, Juanlu, Valdo

Sevilla: Andres Palop; Julien Escude, Federico Fazio, Mouhamadou Dabo, Abdoulay Konko, Luca Cigarini, Didier Zokora; Alvaro Negredo; Renato, Diego Perotti, Jesus Navas (kmp)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar